Polwan Polda Kalteng Kembali Hadir Ajak Anak Terdampak Unras Belajar Bersama

    Polwan Polda Kalteng Kembali Hadir Ajak Anak Terdampak Unras Belajar Bersama

    PALANGKA RAYA - Sebagai bentuk Polri hadir di tengah-tengah masyarakat, para personel Polwan Polda Kalteng, kembali menyambangi anak-anak terdampak unjuk rasa (Unras) di Desa Bangkal, Kecamatan Seruyan, Kabupaten Seruyan, Senin, 25 September 2023.

    Para polwan Polda Kalteng mengajak anak-anak yang berada di tenda pengungsian, untuk belajar bersama, mulai dari berhitung, membaca hingga menjawab kuis.

    Kapolda Kalteng, Irjen Pol Nanang Avianto, melalui Kabid Humas, Kombes Pol Erlan Munaji mengatakan, jika kegiatan ini merupakan trauma healing lanjutan yang telah dilakukan sejak beberapa hari yang lalu.

    "Karena kan mereka ini akhirnya tidak bisa bersekolah, jadi para polwan ini mengajak anak-anak untuk belajar sehingga mereka tidak lupa akan pembelajaran, " katanya.

    Usai belajar, para polwan Polda Kalteng kembali mengajak anak-anak untuk bermain sehingga para anak-anak semakin cerita.

    "Biar anak-anak ini tidak jenuh dan bosan, jadi kita selingi dengan bermain. Sehingga suasana tidak terlalu serius, " ucapnya.

    Di akhir kegiatan, lanjut Kombes Pol Erlan Munaji, para polwan Polda Kalteng tak lupa membawakan bingkisan berupa makanan ringan untuk para anak-anak.

    "Alhamdulillah semakin hari tawa ceria terpancar dari wajah anak-anak. Karena kita pun turut sedih jika anak-anak harus jadi korban peristiwa ini, " pungkasnya.

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Minggu Kasih, Ditreskrimsus Polda Kalteng...

    Artikel Berikutnya

    Rawing Rambang: Lahan Perkebunan Jangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Kolaborasi Dengan Royal Thai Police Tangkap Bandar Narkoba DPO Red Notice di Bangkok, Thailand
    Bareskrim Polri Berhasil Amankan DPO Pengendali Clandestine Lab di Bali Asal Ukraina, Dirtipidnarkoba: Bukti Tegas Perang Melawan Narkoba
    Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir
    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!

    Ikuti Kami